Sisa-sisa Kejayaan Majapahit di Trowulan

Sisa-sisa Kejayaan Majapahit di Trowulan

Pada bulan Maret 2020, YAD khususnya bidang Budaya melaksanakan perjalanan dinas ke Trowulan yang berada di Jawa Timur. Hal ini dilaksanakan dalam rangka persiapan PATI IV yang berlokasi di situs Kumitir. Dalam kesempatan tersebut, tim YAD juga berkesempatan melakukan kunjungan ke sejumlah situs yang ada di Trowulan, diantaranya Gapura Wringin Lawang, Candi Brahu, Candi Tikus, Situs Kedaton, Kolam Segaran dan tentu saja Situs Kumitir. Situs-situs tersebut adalah bukti bahwa kejayaan serta kebesaran dari Kerajaan Majapahit memang benar adanya. Selain memiliki nilai sejarah yang tinggi, situs-situs tersebut juga sangat eksotis dan indah. Sudah menjadi kewajiban bagi kita untuk menjaga kelestariannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *